2 Tawarikh (19:1-11);.
Yosafat kembali ke rumah dengan selamat hanya karena Tuhan bermurah hati kepadanya dan melindunginya di dalam pertempuran. Apabila kita keluar dari kehendak Tuhan dan masuk ke tempat-tempat berbahaya, kita mencobai Dia. Kita berdosa jika mencobai Tuhan dan memaksa-Nya untuk melakukan mukjizat-mukjizat bagi kita. Itulah cara Iblis mencobai Tuhan Yesus (Matius 4:5-7). Yosafat berserah pada Firman Tuhan dan kembali melayani rakyatnya. Selama ia pergi bertempur dalam peperangan orang lain, rakyatnya sendiri terabaikan (Kidung Agung 1:6). Seperti gembala yang baik, ia mencari yang terhilang dan membawa mereka kembali kepada Tuhan (Yehezkiel 34:1-10). Ia berusaha agar rakyatnya dilindungi oleh hakim-hakim yang jujur dan dilayani oleh imam- imam yang saleh. Perhatikanlah penekanan pada takut akan Tuhan (7, 9}. Yosafat telah berdosa, tetapi Tuhan mengampuninya.