Zakharia (8:1-13);
Zakharia masih menjawab pertanyaan tentang puasa, tetapi ia memakai kesempatan ini untuk menguatkan orang Yahudi dalam pekerjaan mereka. "jangan takut!" (13. 15) menjadi penekanan pesan singkat ini, dan ia memberikan tiga janji untuk menguatkan mereka. Tuhan akan memulihkan Yerusalem (1-8). Ia memandang melampaui saat itu kepada hari kedatangan Mesias mendirikan kerajaan-Nya, dan menjadikan Yerusalem sebagai kota kebenaran dan kedamaian. Orang tua-tua akan duduk dengan nyaman di jalan-jalan yang cerah, dan anak-anak akan bermain tanpa rasa takut. Tuhan akan membuat pekerjaan Anda berhasil (9-17). Bangsa itu sudah berlaku tidak setia kepada Tuhan sehingga Dia perlu menahan berkat-Nya (Hagai 1:1-11); namun, sekarang Dia akan membuat pekerjaan mereka berhasil, memberkati mereka, dan membuat mereka menjadi berkat (1 Korintus 15:58). Tuhan akan mengubah puasa menjadi pesta (18-23). Dalam kerajaan yang akan datang, puasa tidak diperlukan lagi. Peristiwa-peristiwa masa lalu akan dilupakan dalam kemuliaan penyembahan kepada Tuhan. Yesus datang membawa sukacita, bukan dukacita (Matius 9:14-17).