2 Raja-Raja (19:5-37);.
Setelah menaklukkan Israel, Asyur ingin menawan Yehuda. Bangsa itu terbagi dalam tiga kelompok: beberapa orang ingin menyerah kepada Asyur, yang lain ingin pergi ke Mesir untuk meminta bantuan, dan sekelompok kecil ingin memercayai Tuhan bagi pembebasan mereka. Perhatikanlah penekanan pada kata kepercayaan dan perhatikanlah bahwa musuh selalu mengajukan tawar-menawar. Meskipun demikian, tiap penawaran itu diikuti kata "sampai" yang fatal. Hizkia bergantung pada Firman Tuhan dan berdoa; ia menyampaikan masalah ini di hadapan Tuhan. Satu-satunya keinginannya ialah untuk memuliakan Tuhan di hadapan bala tentara yang tidak menghormati-Nya (19:19). Tuhan memberinya sebuah berita damai dan kemenangan (19:6-7), dan musuh itu dikalahkan. Tuhan tahu pertempuran-pertempuran yang dihadapi, dan Dia akan memberi pertolongan yang Anda perlukan. Sampaikanlah masalah itu di hadapan-Nya dengan iman, dan jadikan kemuliaan nama-Nya sebagai tujuan Anda.