Santun Vs Sembarangan

  • GSJA Eben Haezer
  • 14 Jun 2020
  • Like Jesus

Yesaya 45:

Pesan-Nya kepada Israel berbicara tentang penundukan diri. Awan saja menuruti perintah-Nya untuk mencurahkan hujan, tetapi umat-Nya sendiri membantah-Nya. Bagaikan tanah liat yang hendak memerintah Sang Penjunan (Yeremia 18) atau anak yang memarahi orangtuanya. Jika saja Israel mau percaya kepada-Nya, mereka akan mengalami perbuatan-perbuatan-Nya yang besar. Koresh saja mau bekerja sama dengan Tuhan, meskipun ia tidak mengenal- Nya!. Apakah Anda sudah menundukan diri Anda dan bersikap santun kepada Tuhan?. Atau justru hidup Anda saat ini sedang memerintah Sang Penjunan atau seperti anak yang memarahi orang tua tanpa sopan santun?.