Menasehati Diri Sendiri

  • GSJA Eben Haezer
  • 29 Oct 2019
  • Like Jesus

II Samuel 17:17-29.

Daud berhutang nyawa kepada orang-orang pemberani yang tinggal di Yerusalem dan terus memberi informasi kepada raja tentang rencana-rencana Absalom, juga kepada seorang perempuan yang tak diketahui namanya, yang melindungi para pembawa berita. Orang-orang yang membantunya di Mahanaim adalah pemberian Tuhan. Yakub melihat malaikat-malaikat di Mahanaim (Kejadian 32:1-2), tetapi "malaikat-malaikat" Daud adalah orang- orang penuh kasih, yang peduli kepadanya. Di belakang para pemimpin besar selalu ada orang-orang setia yang dihargai Tuhan tetapi yang nama-namanya terlalu cepat kita lupakan. Ahitofel melihat bahwa Absalom akan kalah di dalam pertempuran, dan, seperti Yudas, ia bunuh diri (Matius 27:1-5). Ia dapat menasihati orang lain, tetapi ia tidak dengan bijaksana menasihati dirinya sendiri.