Mikha (4:14)-(6:8);
Dengan empat gambaran, Mikha menyampaikan penglihatan tentang hukuman ke atas musuh-musuh Israel dan berdirinya kerajaan yang akan datang. Kota (1-5) Meskipun Yerusalem akan dihancurkan Babel, kota itu kelak akan menjadi ibu kota kerajaan. Akan ada masa damai ketika semua orang mau belajar tentang Tuhan dan hidup di jalan- Nya.
Kawanan (6-8).
Tuhan akan mengumpulkan kawanan domba- Nya (sisa orang yang setia) serta merawat yang pincang dan menderita. Gembala mereka akan menjadi Raja mereka, dan Dia akan memerintah dalam kebenaran. Kelahiran (9-10). Seperti perempuan hamil yang habis melahirkan anak dengan kesakitan yang sangat, Yehuda harus diangkut sebagai tawanan ke Babel. Namun, saat yang menyakitkan itu akan mendatangkan berkat. Tuhan berjanji akan membebaskan dan memulihkan mereka. Tuaian (11-13). Akan tiba waktunya umat Tuhan mengalahkan musuh-musuh yang berusaha menghancurkan mereka. Saat itu akan menjadi seperti pengirikan gandum, dan tuaiannya akan diserahkan kepada Tuhan.