Perayaan Hut Ke-12 Gsja Satelit Imannuel (Wiyung)

Satelit / Komisi yang mengadakan

GSJA Satelit Imanuel

  • 2016-08-28 - 2016-08-28
  • Ulang Tahun
  • GSJA Satelit Imanuel

LAPORAN :

Dengan penuh syukur atas pimpinan dan penyertaan Tuhan Yesus Kristus, Kepala Gereja, yang telah memberkati pekerjaan-Nya di GSJA Satelit Imannuel (Wiyung) sehingga mencapai usia 12 tahun, pada tanggal 8 Agustus 2016 kami mengadakan perayaan dan pengucapan syukur.  Acara ini diadakan sekaligus memperingati HUT Kemerdekaan Indonesia ke-71. Kegiatan dimulai pada minggu pertama bulan Agustus, setelah ibadah ke-2 diadakan perlombaan tenis meja dan catur dengan sistim gugur.  Anggota jemaat Imannuel, Pos PI Elohim dan Sion pun dengan antusias mengikuti lomba-lomba ini.  Semi final dan final tenis meja diadakan pada minggu ketiga, sedangkan final catur diadakan setelah ibadah komunitas pria-wanita pada hari Rabu, 24 Agustus 2016.  Dalam acara tersebut, tepatnya seusai ibadah, diadakan lomba cerdas cermat Alkitab, yang diikuti perwakilan kelompok-kelompok HF, keluarga-keluarga muda, kaum muda dan sekolah minggu (TCC), dengan jumlah peserta sebanyak tiga orang dalam setiap tim.  Selain itu, kami juga mengadakan lomba memasak omelet (telur dadar) untuk kaum pria.  Ada pula lomba bulu tangkis yang dilaksanakan di GOR Kemlaten pada hari Senin malam, dengan acara semi final dan final dihelat pada tanggal 21 Agustus 2016.  Seluruh pemenang, (juara I –  III) menerima hadiah pada puncak perayaan HUT dalam kebaktian kedua, pada hari Minggu, 28 Agustus 2016.

Tema HUT ke-12 tahun ini adalah ‘Berjaga-Jagalah’. Acara ibadah perayaan HUT diawali dengan penayangan cuplikan kegiatan-kegiatan di Imannuel dan ucapan-ucapan selamat dari perwakilan jemaat, BPH dan panitia oleh tim multimedia, kemudian disambung dengan persembahan lagu dari Pos PI Elohim dengan lagunya “Nyamanlah Jiwaku” yang dinyanyikan dengan aransemen daerah Batak. Yang juga turut hadir mempersembahkan lagu adalah PD Lansia Kota Baru Driyorejo dengan lagu Bahasa Jawanya “Urip Rukun”.  Tim Praise & Worship Imannuel, diiringi para musisi dan para penari tamborin, memimpin jemaat dengan penuh syukur dan sukacita memuji dan menyembah Tuhan.  Jemaat yang hadir kurang lebih 300 orang (dewasa & anak-anak) memenuhi gedung gereja, sehingga para BPH & panitia sebagian harus berdiri di belakang. Meskupun demikian, dengan penuh ekspresi mereka bersukacita memuji, menyembah dan mengagungkan Tuhan Yesus Kristus. Firman Tuhan disampaikan oleh Bp. Pdt. Sam Soukotta mengingatkan sidang jemaat akan keselamatan dan bagaimana hidup di dalam keselamatan itu dengan tetap berjaga-jaga menantikan kedatangan Tuhan Yesus kembali.  Diingatkan pula dalam Firman Tuhan bahwa neraka itu ada, dan kengerian besar bagi mereka yang tidak masuk dalam keselamatan di dalam Tuhan Yesus Kristus.

Gembala GSJA Satelit Imannuel, Pdt. Nocke Pattiasina beserta istri menyampaikan kesaksian selama pelayanan di GSJA Imannuel yang telah mencapai tiga tahun. Sebagai gembala, beliau berterima kasih untuk kerjasama yang telah terjalin, dengan harapan untuk tetp dapat terus melangkah bersama dengan pengerja dan jemaat Imannuel, berlari-lari pada tujuan, mengerjakan Amanat Agung Kristus dan bersiap-sedia menantikan kedatangan-Nya yang tinggal sesaat lagi.  Ibu Betty juga bersyukur untuk kemajuan-kemajuan yang sudah dicapai, kiranya tidak membuat kita berpuas diri, namun terus maju di dalam Kristus.  Bersama tim praise & worship yang tergabung dalam Vocal Group dimana sebagian anggotanya telah mengikuti lomba VG di Eben Haezer dalam rangka HUT HF, para pengerja menaikkan lagu “Tuhan Angkat Tetapkanku”.  Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Bp. Hadi Poerwanto dan ibu sebagai wakil jemaat mula-mula, potongan tumpeng diberikan kepada Bapak dan Ibu Nocke Pattiasina.  Pemotongan tumpeng ke dua oleh Bp. & Ibu Nocke Pattiasina diserahkan kepada Bapak dan Ibu Sam Soukotta sebagai pembicara dan juga orang tua rohani.  BPH Imannuel juga memberikan potongan tumpeng kepada Ketua Pos PI Elohim - Ibu Suskamdani dan Ketua Pos PI Sion - Ibu Petrus beserta Bapak Hangky, dan juga kepada para mantan ketua wilayah/gembala Imannuel yang hadir: Pdt. Andreas Purnomo, sebagai gembala pertama di Satelit Imannuel.  Kemudian para BPH Imannuel beserta istri diundang maju menerima potongan tumpeng dari bapak dan ibu gembala Imannuel.  Acara diakhiri dengan ucapan terimakasih dari panitia sembari menyerahkan hadiah-hadiah kepada para pemenang lomba.

Sebelum doa penutup dan doa berkat, sebagai puncak acara ditayangkan ucapan selamat HUT dan pesan kesan dari Bapak & Ibu Gembala Gereja Eben Haezer.  Melalui rekaman video tersebut,  Bapak I. Kaihatu dan Ibu Tjuk Kaihatu memberi selamat dan mengapresiasi Satelit Imannuel yang terus berkembang dengan pos-pos PI nya dan berpesan kiranya semakin bergiat lagi untuk melaksanakan Amanat Agung Tuhan Yesus. Rangkaian perayaan ini diakhiri dengan fellowship bersama menikmati hidangan jasmani dalam suasana kekeluargaan dan persaudaraan dalam Kristus.